Senin, 01 Mei 2017

Showroom Mobil Bekas


Mendatangi balai lelang bisa jadi salah satu altenatif membeli mobil bekas. Namun, apa sebenarnya bedanya membeli mobil melalui lelang atau dengan mendatangi diler, seperti yang umum dilakukan?

Daddy Doxa Manurung, Chief Operating Officer Ibid, balai lelang Grup Astra coba menjawab pertanyaan tersebut. Di mana perbedaannya, kata Doxa, kuantitas mobil yang disediakan untuk dipilih konsumen lebih banyak di balai lelang, dibanding diler Mobkas biasa.

“Bukan hanya banyaknya unit yang disediakan, produk yang ada juga memiliki keragaman merek, model, kondisi, dan juga dengan harganya. Dengan begitu, pemilik kendaraan bisa memilih unit yang memang dirasa cocok, lalu ikut bertarung harga (proses lelang),” ujar Doxa kepada, Sabtu (8/10.2016).

Doxa menambahkan, dengan banyaknya pilihan tersebut, konsumen juga bisa menyesuaikan produk yang akan dibeli dengan kondisi keuangannya. Perlu diketahui, mobil atau kendaraan yang ada di lelang, kondisinya apa adanya, dengan berbagai rupa.

Ibid sebagai salah satu balai lelang, hanya melakukan appraisal (penilaian) dan memberikan harga dasar yang pantas untuk unit yang akan dilelang tersebut. Bisa dikatakan, di sini dikumpulkan mobil dengan berbagai kondisi, baik atau buruk, dengan nilai harga yang sesuai pula.

“Di sini, masyarakat bisa menyesuaikan pilihan produk menurut kemampuan daya beli mereka. Jadi siapapun itu, berapapun budget-nya, mereka punya kesempatan untuk barangkali menemukan mobil yang cocok dengan kondisi keuangan mereka,” ujar Doxa.

Sementara, kalau di diler-diler Mobkas seperti contohnya mobil88, kebanyakan mobilnya sudah pilihan dan bergaransi, membuat harganya cukup tinggi. Ini tidak bisa menjaring lebih banyak masyarakat dengan bergam kondisi keuangan.

PAK DHE SOEGENG
  ALAMAT: JL. RUNGKUT TENGAH IIIB / NO. 18, RUNGKUT TENGAH, GUNUNGANYAR, SURABAYA 60293
  TELP: 0852-3372-4777
  PIN BB: D52C6653
  LINE:  0878-5218-0007
  WHATSAPP:  0878-5218-0007
  TELEGRAM:  0878-5218-0007
  EMAIL: MAILTO:DZAKY101@GMAIL.COM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar